Dinkes Inhil Gelar Sosialisasi Stunting Sebanyak 30 Puskesmas Se-Inhil


Bualkan.Com,-Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indaragiri Hilir (Kab.Inhil) gelar sosialisasi Pemetaan dan Analisis Situasi Program Stunting yang diikuti oleh 30 Puskesmas Se-kabupaten Indragiri Hilir yang digelar di Aula Hotel Harmoni Jl. Abdul Manaf, Tembilahan Kota, Rabu (9/3/2022).

kegiatan tersebut Resmi dibuka lansung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kab.Inhil yang diwakili Rahmi Indra Suri, SKM, M.KL,  selaku sekretaris Dinkes Inhil, Peanggulangan Stunting, yang dikemas dengan Gerakan Satu Hati yang merupakan upaya intervensi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil terutama Dinkes Kab Inhil dalam menurunkan angka Stunting melalui gerakan masif, Dimana seluruh pihak digerakkan untuk pencegahan dan penanggulangan Stunting.

"Semoga apa yang saya sampaikan dapat menambah pengetahuan dan memberikan manfaat serta motivasi terutama kepada para peserta khususnya dalam pencegahan kematian Ibu dan stunting khususnya di 30 Puskesmas Kab Inhil, bahkan perhatian dan pembelajaran bagi peserta dalam kegiatan ini agar bisa terealisasi dilapangan," ujar sekretaris Dinkes Inhil




Ia menambahkan, Sebagai mana diketahui, penyebab Stunting, adalah gizi buruk yang diderita Balita. Sehingga pada usia Balita mengalami tinggi dan berat badan yang tidak ideal Oleh karena itu perlu adanya penanganan secara masif.


"Kegiatan pencegahan dan penanggulangan Stunting dimaksudkan untuk meningkatkan mutu gizi perorangan, keluarga, dan masyarakat melalui perbaikan pola konsumsi maupun asupan makanan," kata Sekriteris Dinkes Inhil Tersebut




Sementara itu ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Indragiri Hilir Hj. Zulaikha Wardan berpesan, bahwa dalam setiap aksinya, agar mendapatkan hasil yang maksimal dan tepat sasaran TP PKK dan Gerakan Satu Hati juga selalu berkordinasi dan bekerja sama dengan OPD terkait.

"Mudah Mudahan para peserta lebih bisa memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya orang tua yang mempunyai balita agar dapat memberikan asupan gizi sesuai dengan usianya," Tutup Ketua TP PKK Kab Inhil saat memberikan Meteri.

Berita Lainnya

Index