DP2KBP3A Inhil Terus mengingatkan Pentingnya 1000 Hari pertama Kehidupan

Bualkan.com,_ Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil),  bidang Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kembali mengingatkan pentingnya 1000 Hari Pertama Kehidupan. Jum'at (7/10/2022).


Awal 1000 hari kehidupan adalah pondasi utama kehidupan manusia di masa depan, yang dimulai sejak awal konsepsi (pembuahan) atau selama 270 hari masa kehamilan serta 730 hari setelah kelahiran.

Hal demikian disampaikan Kadis DP2KBP3A Inhil R Arliansah melaluiDrs H Asril, Kabid KB, Ketahan dan kesejahteraan Keluarga, menyampaikan, Pada periode ini, terjadi proses perkembangan otak, pertumbuhan badan, perkembangan sistem metabolisme tubuh dan sistem pembentukan kekebalan tubuh yang begitu cepat. 



“Tentunya dengan mengulang dan mengingatkan kepada ibu hamil dan keluarga yang memiliki anak balita dapat memiliki pemahaman dan pengetahuan dalam mengasuh dan membina tumbuh kembang anaknya karena ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya periode 1000 hari pertama kehidupan untuk pencegahan stunting,”ujar Drs H Asril, Kabid KB, Ketahan dan kesejahteraan Keluarga.



Ia juga berharap kepada para ibu-ibu bidan, penyuluh KB (PLKB), tim penggerak PKK, kader kelompok bina keluarga balita, kader posyandu di Inhil ini dapat memberikan arahan kepada  ibu hamil serta keluarga yang memiliki anak usia 0-59 bulan atau keluarga balita.


“Dengan menghadapi suatu situasi bonus demografi yang perlu kita siap disiapkan dari sekarang, dan antisipasinya kita tentu saja harus memiliki anak-anak atau generasi yang sangat berkualitas. 1000 hari pertama kehidupan ini sejak anak di dalam kandungan dan sampai anak berusia 2 tahun ini masa emas," Tuturnya.

Berita Lainnya

Index