Usai Ambruk, Jembatan di Kelurahan Metro Reteh Telah Dibangun

Usai Ambruk, Jembatan di Kelurahan Metro Reteh Telah Dibangun

 BUALKAN.COM,INHIL- Jembatan putus di Parit Cagat Kelurahan Metro, Kecamatan Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) pada Selasa (16/4/2023) lalu, akhirnya rampung setelah dilakukan pembangunan ulang jembatan.

Perbaikan jembatan tersebut dilakukan oleh pihak Dinas PUTR setelah berkoordinasi dengan pihak Kelurahan.

Lurah Metro, Zulhaidir mengatakan Jembatan dibangun sejak tanggal 17 April kemarin.

 

“Hari ini telah selesai dikerjakan oleh Dinas PUTR dibantu warga. Masyarakat sudah bisa melewati jembatan ini,” kata dia, Kamis (18/4/2023).

Meskipun dibangun semi permanen, Ia mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Kabupaten Inhil telah bergerak cepat atas permasalahan salah satu jembatan di Kelurahan Metro.

"Kami warga Kelurahan Metro dan sekitarnya mengucapkan terimakasih banyak kepada pemerintah, jembatan telah rampung," jelasnya.

Jembatan ini dibangun ulang dengan panjang kurang lebih 15 meter dan lebar 2 meter.

 

Berita Lainnya

Index