DP2KBP3A Inhil; gelar Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Bagi Perempuan

Bualkan.com, _Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Inhil, gelar pelatihan kepemimpinan bagi perempuan, kegiatan dilaksanakan di Aula Gedung Darma Wanita Jl. Sungai Beringin Tembilahan, Jum'at Pagi (18/11/2022).

Selaku kepala Dinas DP2KBP3A Inhil R Arliansah, menyampaikan,
kegiatan ini mengingat jumlah penduduk perempuan yang cukup banyak, merupakan suatu potensi besar untuk kemajuan pembangunan jika diberdayakan dan diberi kesempatan yang sama dengan laki-laki.

"Masalahnya sekarang adalah bagaimana peluang yang ada dapat dimanfaatkan sehingga kesempatan perempuan untuk berkiprah dalam segala aspek kehidupan dapat lebih meningkat di masa mendatang," Ujar Kadis DP2KBP3A Inhil R Arliansah.

Dirinya Peran menambahkan Perempuan sebagai sumberdaya selain menerima dan menikmati pembangunan, sekaligus sebagai pelaku dalam  pembangunan.

"Dalam perspektif pembangunan berwawasan gender, perempuan dan laki- laki mempunyai kedudukan dan hak yang sama atas manfaat, akses, partisipasi dan kontrol dalam pembangunan," katanya

Ia berharap adanya kegiatan pelatihan kepemimpinan perempuan ini dapat menghasilkan manfaat positif tentang pentingnya kepemimpinan perempuan dan kualitas organisasi perempuan dan dapat masyarakat maupun lingkungan keluarga.

"Saya mengapresiasi seluruh organisasi perempuan yang telah mengupayakan perhatian dan memberikan suaranya untuk kepentingan perempuan bahkan menyuarakan hak-hak perempuan dan saya yakin dengan sinergi yang baik perempuan berdaya pendobrak perubahan menuju Morowali sejahtera bersama," Tuturnya Kadis DP2KBP3A Inhil R Arliansah.


Berita Lainnya

Index